Iklan Billboard 970x250

6 Situs Penyedia Iklan Alternatif Adsense CPC & CPM Terbaik dan Termahal 2021

6 Situs Penyedia Iklan Alternatif Adsense CPC & CPM Terbaik dan Termahal 2021

5 Situs Penyedia Iklan Terbaik Selain Google Adsense 2021
6 Situs Alternatif Google Adsense Terbaik Dengan Bayaran (CPC dan CPM) Tinggi 2021 - Salah satu cara agar blog atau website yang kita miliki itu bisa menghasilkan uang secara rutin adalah dengan cara bergabung dengan program Adsense dan memasang iklan Adsense di blog atau website yang kita punya.

Namun ada banyak hal yang membuat sekian banyak blog terhalang untuk menghasilkan uang dari program Adsense ini. Mungkin karena peraturan kebijakan dan ketentuan pihak Adsense yang kurang disanggupi oleh para blogger dan pemilik situs web lainnya (walaupun trafik blog sudah cukup banyak).


Seperti yang kita ketahui bersama, untuk bisa bergabung dengan jaringan periklanan terbesar dan terpercaya di dunia seperti Adsense ini tidak semudah yang dibayangkan. Hanya blog atu website yang memenuhi kriteria dan betul-betul memiliki kualitas tinggi yang akan diterima oleh pihak Google Adsense.

Walaupun pendaftaran akun Google Adsense bisa dibilang sangat mudah dan bahkan pendaftaran yang paling mudah dari pada situs penyedia iklan lainnya. Tapi yang jadi permasalahannya adalah waktu proses peninjauan akun yang kita daftarkan tadi. Proses peninjauan yang bisa memakan waktu hingga sebulan lamanya. Itu juga kalau akun berhasil di approve oleh Google Adsense. Kalau ditolak bagaimana?

Nah, dari masalah inilah yang menyebabkan para blogger baru ataupun lama (yang belum diterima Adsense) menjadi putus asa untuk melanjutkan dan mengembangkan blog dam website mereka. Karena mereka berfikir akan percuma saja kalau blog tidak bisa diandalkan untuk menjadi sumber penghasilan rutin setiap bulan. Padahal kalau dilihat dari sisi trafik, blog atau website sudah layak untuk menampilkan iklan. Dan masalah ini juga sudah sering terjadi.

Bagi kamu yang mengalami nasib yang sama dengan blogger lainnya karena sulit untuk diterima Google Adsense, jangan khawatir dan jangan putus asa dulu. Masih ada penyedia iklan alternatif lainnya yang bisa membuat blog kamu menjadi sumber penghasilan. 

Situs penyedia iklan alternatif Google Adsense ini jauh lebih mudah saat pendaftaran akun. Dan pastinya peraturan dan persyaratan yang ditentukan juga tidak serumit dan sesulit peraturan dan persyaratan Google Adsense. 

Kalau kamu baru membangun blog dan trafik blog masih minim, sebaiknya kamu beralih dulu ke situs alternatif ini. Karena kalau blog kamu masih baru dan masih menggunakan subdomain blogspot, 70% blog kamu akan ditolak. Maka dari itu di artikel kali ini saya akan berbagi informasi dan tips cara agar blog bisa menghasilkan uang tanpa kerja sama dengan Google Adsense. 

Kamu bisa coba situs-situs alternatif Google Adsense yang saya berikan dibawah ini agar blog bisa menjadi sumber penghasilan rutin kamu. Simak baik-baik penjelasan yang disampaikan dibawah ini
Walaupun situs alternatif yang saya berikan ini adalah situs penyedia iklan PPC atau CPM terbaik, bukan berarti lebih baik dari jaringan periklanan Google Adsense ya. Tetap saja Adsense masih yang terbaik dan terpercaya. Karena Google merupakan perusahaan raksasa yang sudah dipercaya oleh seluruh orang di dunia. Baik itu penerbit ataupun pengiklan.

Karena pihak Google Adsense sendiri akan selalu memastikan para pengiklan dan audiens agar selalu mendapatkan pengalaman dan kerja sama yang terbaik dari iklan yang dititipkan ke Adsense.

5 Situs Alternatif Google Adsense Terbaik Dengan Bayaran (CPC & CPM) Mahal & Tinggi 2021

1. Adsetrra

Situs penyedia iklan alternatif Google Adsense yang pertama adalah Adsetrra. Kenapa harus Adsetrra? Ya karena situs inilah satu-satunya situs yang mudah untuk diterima saat pendaftaran blog dan imbalan yang diberikan untuk per-klik dan per-tayangan juga cukup besar (untuk trafik lokal Indonesia pasti sedikit ya). Iklan yang kamu buat juga akan langsung tampil atau muncul di blog kamu setelah iklan disetujui.

Di situs penyedia iklan Adsetrra ini kamu bisa mulai menghasilkan uang dalam beberapa menit saja. Cukup daftar akun, daftarkan website dan tunggu beberapa menit hingga website dan iklan telah disetujui. 

Selain mudah untuk diterima dan persyaratan yang tidak sulit, di Adsetrra ini juga ada banyak banget jenis atau unit iklan yang bisa kamu pasang di blog kamu agar unit iklan dengan tampilan atau desain blog kamu tetap responsive dan nyaman untuk dilihat. 

Pengalaman saya pribadi saat menggunakan jaringan periklanan Adsetrra ini cukup memuaskan dan tidak ada rasa was-was dalam masalah blokiran akun. Kalau blog kamu memiliki trafik yang cukup tinggi tapi masih belum diterima juga oleh Google Adsense, kamu bisa coba jaringan periklanan yang satu ini. 

Untuk pengguna (publisher) yang sudah bergabung dengan Adsetrra ini sudah banyak banget. Dan jenis atau unit iklan yang bisa kamu pasang di blog juga bervariatif banget. Mulai dari iklan Popunder, In-page push, native ads, social bar, video teaser, interstitial, banner, push ads hingga banner custom (khusus) dengan  berbagai bentuk dan ukuran yang berbeda-beda. 

Dan yang paling bagusnya adalah CPM yang diberikan oleh Adsetrra ini sangat besar dibandingkan dengan alternatif Adsense lainnya. Jadi walaupun trafik web atau blog kamu rendah, penghasilan akan tetap lancar.

Selain itu, di situs Adsterra ini juga memberikan nilai minimum payout yang rendah dan instan. Dan tersedia beberapa metode pembayaran juga. Hal ini berbeda dengan jaringan periklanan Google Adsense yang mewajibkan untuk Pin terlebih dahulu sebelum menerima penghasilan. (untuk memastikan apakah aku tersebut resmi milik dia atau bukan)

Berikut ini adalah minimun nilai payout yang disediakan oleh situs Adsetrra ini :
  1. $5 (Paxum atau webmoney)
  2. $10 (Paypal atau Bitcoin)
  3. $1K (Via transfer Bank)

Jaringan periklanan Adsetrra sendiri sudah berjalan sejak tahun 2013 dan hingga saat ini perusahan ini masih tetap berjalan dan mendapatkan prestasi dan nilai yang baik juga positif dari para pengguna Adsetrra. Baik itu seorang publisher ataupun advertiser karena kualitasnya yang sangat bagus. Sudah tidak diragukan lagi kalau kamu ingin bergabung dengan perusahan jaringan periklanan yang satu ini. Karena saya pribadi juga masih menggunakan iklan Adsetrra hingga saat ini.

2. Propeller Ads

Propeller Ads adalah jaringan perikanan global dengan pengguna yang sudah mencapai hingga 1+ juta pengguna online per bulannya. Perusahaan Propeller Ads ini didirikan sejak tahun 2011 dan sejak itulah perusahaan Propeller Ads ini menjadi salah satu jaringan perikanan terbesar.

Bagi kamu yang ingin cepat-cepat agar blog bisa menghasilkan uang, kamu bisa coba di perusahaan jaringan periklanan ini. Karena selain terpercaya dan populer, blog kamu akan mudah diterima oleh pihak Propeller Ads ini. 

Kamu hanya perlu daftar akun sebagai publisher kemudian tambahkan alamat situs web yang ingin kamu gunakan untuk memasang iklan Propeller Ads ini. Setelah itu kamu hanya perlu memverifikasi alamat situs web tersebut dengan memasukan meta tag ke dalam blog kamu. Dengan begitu situs web kamu akan langsung aktif dan sudah bisa menampilkan iklan dari Propeller Ads. 

Tidak perlu menunggu waktu peninjauan akun atau iklan yang ingin dipasang diblog. Cukup memasang meta tag saja sudah cukup. Dan tinggal membuat unit iklan yang diinginkan setelah itu pasang script unit iklan tersebut di blog kamu. Gampang kan?

Untuk jenis unit iklan yang ada di situs Propeller Ads juga bervariatif. Mulai dari iklan push notifications, oneclick ads, in-page push dan native interstitials. 

Selain itu, semua iklan yang ada di Propeller Ads ini juga sudah di optimalkan secara otomatis agar iklan dan konten blog bisa sesuai. Dan pengguna yang sudah bergabung dengan perusahaan jaringan perikanan ini mencapai 600 juta pengguna nyata lho. Ini semua karena prestasi dan nilai yang sangat bagus terhadap iklan-iklan yang ditawarkan. Bahkan Propeller Ads juga menjadi salah satu jaringan periklanan dengan CPM terbaik hingga saat ini.

3. MGID

MGID merupakan salah satu perusahaan jaringan periklanan alternatif Adsense terbesar dan dengan pengguna terbanyak. Semenjak perusahaan ini diterbitkan, banyak dari kalangan blogger dan pemilik website lainnya yang tertarik untuk bergabung menjadi seorang publisher di MGID ini. 

Hal karena MGID salah satu jaringan perikanan dengan CPC terbaik dan terbesar dibandingkan dengan alternatif Adsense lainnya. Namun sayangnya ada sedikit masalah terkait persyaratan di MGID yang membuat para publisher berpikir dulu sebelum mendaftar. Salah satu persyaratan yang banyak dipermasalahkan blogger adalah masalah trafik blog yang harus mencapai 3000 visitor perharinya.

Walaupun begitu, MGID masih menjadi situs alternatif favorit di kalangan blogger hingga saat ini. Karena selain nilai CPC yang tinggi, situs MGID ini juga dapat disandingkan dengan Google Adsense. Jadi walaupun kamu sudah memasang iklan dari Google Adsense dan kamu juga memasang iklan dari MGID, itu tetap akan aman dari banned Adsense. 

Kenapa bisa gitu? Ya karena menurut pengalaman para publisher MGID yang telah menggabungkan antara Adsense dengan MGID dan tidak ada masalah sedikitpun mengenai pembatasan akun atau banned dari pihak Adsense. Selain itu, banyak juga dari para publisher MGID yang menanyakan kepada pihak tim support MGID yang  bertanya apakah aman menggabungkan ke dua jaringan periklanan antara Adsense dengan MGID ini. 

Dan jawab yang diberikan ternyata iklan MGID aman-aman saja jika digabungkan dengan Adsense. Karena seluruh konten atau iklan yang ada di MGID itu 100% kompatibel dengan persyaratan Google Adsense. Selain itu konten yang dibuat menurut kebijakan serta standar IAB. 

Oleh karena itu di jaringan periklanan MGID ini tidak akan menjumpai berita atau iklan yang menjerumus ke arah konten dewasa atau ilegal. Jadi jawaban untuk pertanyaan apakah aman menggabungkan MGID dengan Adsense adalah aman-aman saja. 

4. Adnow

Adnow adalah program periklanan berbasis widget dengan jenis atau tipe native ads. Pihak Adnow ini berusaha mengoptimalkan iklan yang ditayangkan dengan konten dari website atau blog kita. 

Selain itu, iklan Adnow juga akan menyesuaikan tampilan dari blog atau website yang kita miliki. Sehingga iklan Adnow jauh lebih efektif dan efisien dibandingkan dengan iklan jenis banner. Sejak diterbitkannya jaringan periklanan Adnow ini telah mencapai hingga 160.000 publisher lebih dari 114 negara. 

Unit iklan yang ada di situs Adnow ini juga bervariatif banget. Ada iklan jenis native ads (paling populer dan banyak dipasang), push notifications dan widget banner iklan. Kalau kamu ingin mulai menghasilkan dengan cepat, kamu bisa coba jaringan periklanan Adnow ini. Karena proses peninjauan yang mudah untuk diterima dan tidak perlu trafik yang tinggi. Cukup dengan modal domain murahan saja seperti my.id atau yang setara juga sudah cukup dan sudah bisa diterima oleh Adnow.

Tak hanya itu, alternatif Google Adsense (Adnow) juga memberikan nilai payout yang sangat rendah. Cukup saldo sebesar $20 saja kamu sudah bisa menarik penghasil kamu dari Adnow. Sehingga kamu bisa cairkan saldo dengan cepat dan tidak perlu lama-lama. Menurut pengalaman saya saat bergabung dengan alternatif Adsense yang satu ini cukup baik dan tidak ada masalah. 

Karena Adnow juga dapat kita sandingkan atau kita gabungkan dengan alternatif Adsense lainnya. Jadi kamu bisa mengumpulkan uang sebagai publisher dari berbagai jaringan periklanan alternatif Adsense. 

5. Evadav

Evadav adalah jaringan iklan pemberitahuan push (push notifications) terbaik, di mana kamu dapat memonetisasi situs web atau blog kamu dengan cara yang lebih baik dengan menggunakan metode baru. 

Pemberitahuan push muncul di layar blog kamu dalam bentuk pop-up kecil yang sebagian besar merupakan pesan media atau pesan teks yang sama ke SMS, kirim ke ponsel atau komputer kamu melalui aplikasi pihak ketiga yang telah memilih untuk menerimanya.

Ini juga merupakan salah satu jaringan iklan terbaik untuk penerbit kecil yang ingin meningkatkan pendapatan dengan jaringan iklan push notifications yang tumbuh paling cepat. 

Selain itu, alternatif Adsense yang satu ini juga mudah dan cepat untuk diterima menjadi seorang publisher atau advertiser. Hanya perlu mendaftar akun dan tunggu beberapa jam saja pengajuan akun kamu akan disetujui oleh pihak Evadav. 

Untuk jenis iklan yang dapat kamu pasang di blog juga beragam jenis iklan yang akan menyesuaikan dengan isi konten blog. Mulai dari native ads, push notifications, in-page push, pop-up, popunder hingga smart link juga ada. Semakin banyak unit iklan yang kamu pasang di blog, maka akan semakin besar juga pendapatan kamu dari hasil tayangan dan klik iklan Evadav ini. 

Alternatif Adsense Evadav ini cocok banget buat para blogger yang ingin mulai menghasilkan uang dengan mudah dan cepat. Karena di Evadav ini memberikan nilai minimum payout sebesar $25 saja. Selain payout yang rendah, bahkan kamu juga bisa mendapatkan bayaran dari Evadav setiap minggunya secara rutin kalau saldo kamu sudah mencapai minimum payout $25.

6. Galaksion

Alternatif Adsense yang terakhir ada situs galaksion.com. Situs ini dikenal sebagai jaringan perikanan dengan CPM yang tinggi dan mahal. Kamu akan dibayar perklik iklan dan pertayangan. Dan setiap satu klik dan tayangan, kamu mendapat imbalan sebesar $0.01. Coba bayangin, kalau blog yang memiliki trafik 1000 perhari dan mampu menayangkan iklan dan jumlah klik hingga 10.000-20.000 perharinya, pasti penghasilan kamu akan jauh lebih besar dibandingkan dengan iklan Adsense.

Tapi sayangnya unit iklan yang tersedia di situs Galaksion ini terbilang sangat sedikit karena hanya menyediakan tiga jenis iklan. Yaitu, Popunder, Direct link dan page-push. Tapi ini bukan masalah besar dan masih bisa diimbangi dengan bayaran CPM yang tinggi.

Situs galaksion.com ini juga memiliki nilai payout yang rendah dan instan. Kamu bisa menggunakan metode pembayaran menggunakan Paypal, Paxum, Webmoney dan yang lainnya. Untuk masalah approve domain, di situs ini cukup mudah dan cepat. Kamu hanya perlu mendaftarkan domain blog kamu kemudian verifikasi domain tersebut dengan cara verifikasi file txt ke DNS domain kamu. Biasanya proses peninjauan hanya membutuhkan waktu 24 jam saja. Daftar ke galaksion.com.

Gimana menurut kamu? Masih tetap ingin memilih Adsense sebagai sumber penghasilan dari blog kamu atau ingin memilih alternatif Adsense yang ada diatas? Atau bahkan kamu ingin menggabungkan antara Adsense dengan alternatif lainnya yang sudah dijelaskan diatas?

Mungkin cukup sekian dulu pembahasan mengenai alternatif Google Adsense terbaik dengan bayaran tinggi dan mahal yang bisa saya sampaikan di artikel kali ini. Semoga bisa membantu dan memecahkan masalah yang sedang kamu alami dalam menentukan jaringan iklan yang tepat untuk situs web atau blog kamu. 

Balik Ke Atas
Baca Juga
SHARE
Mr. Surya
Hanya seorang manusia biasa yang ingin berbagi pengalaman dan mencoba hal - hal baru
Subscribe to get free updates

Related Posts

Posting Komentar

Iklan Tengah Post